Saat sedang asyik berselfie ria, pernahkah Anda berpikir tentang sudut terbaiknya menurut sains atau hanya mengandalkan insting?
Waktu diajak selfie atau wefie bareng temen-temen, apa kamu sibuk cari angle kudu hadep mana biar muka kelihatan oke. Cekrek sekali ganti angle, cekrek lagi ganti hadap yang berbeda. Yhaaa namanya juga cari usaha biar kelihatan lebih syantiikkk dan ganteng di kamera, biar kalau dilihat lebih sedep gitu deh. Tapi buat kamu sendiri, sebenernya angle wajah hadap mana sih yang oke? Kanan atau kiri nih? Banyak yang bilang kalau angle hadap ke kiri selalu lebih baik di kamera.
Dilansir dari Marie Claire, peneliti dari Wake Forest University di North Carolina yakni James Schirillo PhD, seorang profesor psikologi mengatakan kalau banyak orang selalu mengambil foto dari berbagai angle, baik kanan maupun kiri sama banyaknya. Dari hasil rata-rata, pemilih lebih seneng kalau angle wajah mereka hadap kiri, katanya sih lebih menawan.
Schirillo juga menjelaskan bahwa sisi kiri diatur oleh bagian otak kanan, yang bertanggung jawab mengatur ekspresi. Jadi kalau lo tersenyum, ekspresinya lebih kelihatan kalau dari sisi kiri wajah.
Bahkan nih ya, banyak beberapa artis Hollywood yang punya peraturan sama fotografer. Sebut saja kayak Ariana Grande, dilansir dari Marie Claire, Ariana Grande selalu kasih pesen ke fotografer dan manajemennya kalau doi nggak mau difoto dari bagian kanan, baik itu photoshoot atau paparazzi yang ngikutin. Ihh, kenapa euy? Soalnya Ariana Grande punya lesung pipit di sebelah kiri, jadinya dia pengen nunjukin deh, hehe. Ada-ada aja yaa...
Jadi, buat kamu sendiri, bagusnya hadep kanan atau kiri nih kalau foto? Asal fotonya nggak hadep kiblat aja ya, itu mah ibadah namanya.