Hari pernikahan adalah salah satu momen membahagiakan dalam kehidupan manusia.Berbagai macam persiapan mulai dilakukan untuk menyambut momen berbahagia ini. Mulai dari tempat, makanan, susunan acara, hingga hiburan dipersiapkan dengan matang dalam acara tersebut. Kedua mempelai juga dirias secantik dan setampan mungkin sebelum mengucapkan janji suci sehidup sematinya.
Nah, satu hal yang tak boleh luput dari acara ini adalah undangannya. Tanpa adanya undangan pernikahan, tentunya tidak akan ada yang datang dalam acara tersebut bukan? Undangan pernikahan pun biasanya dibuat semenarik mungkin agar dibaca oleh sang penerima.
Namun, 5 undangan pernikahan di bawah ini bisa dibilang kelewat kreatif. Selain menarik, undangan yang dijamin hanya ada di Indonesia ini juga bisa mengocok perut lho. Penasaran seperti apa undangan yang dimaksud? Siapa tahu beberapa undangan ini bisa menjadi referensi kamu yang akan menikah nanti.
Tribunstyle melansir dari berbagai sumber, inilah 5 undangan lokal yang hanya ada di Indonesia.
1. Undangan format Facebook
Undangan kocak pertama berformat seperti profil akun Facebook.
Tentunya ada sedikit modifikasi dalam undangan tersebut.
Bahkan pembuat undangan ini menggunakan fitur komentar untuk menunjukkan informasi perihal alamat kedua mempelai.
Unik banget, bukan?
2. Undangan format SIM
Undangan unik kedua ini berformat Surat Izin Mengemudi.
Bedanya, singkatan SIM tersebut diplesetkan menjadi Surat Izin Menikah.
Dalam undangan ini tertera foto kedua mempelai sekaligus beberapa informasi penting mengenai acara pernikahan tersebut.
3. Undangan format KTP
Ada format SIM, tentunya ada juga yang berformat Kartu Tanda Penduduk (KTP).
Jika seharusnya KTP merupakan singkatan dari Kartu Tanda Penduduk, di sini istilah tersebut diplesetkan menjadi Kartu Tanda Pernikahan.
Biodata penduduk pun diganti dengan informasi yang biasanya tertera dalam undangan pernikahan, seperti waktu, lokasi, nama pengantin, dan sebagainya.
4. Undangan format kartu perdana
Pernah beli kartu perdana Simpati?
Nah, kedua pasangan ini memplesetkan nama tersebut menjadi SemPATIn datang.
Yap, undangan unik yang nomor 4 memiliki format menyerupai kartu perdana.
Wuih, kreatif banget, ya.
5. Undangan format daftar buronan
Nah, kalau undangan yang terakhir ini agak ekstrem.
Bagaimana tidak, formatnya saja mirip dengan daftar buronan.
Tentunya ada sedikit proses menyunting dalam daftar tersebut.
Bagaimana, tertarik untuk mencoba salah satunya?
Sumber